Perpustakaan Unusa Gelar Webinar Digital Marketing At Library

Surabaya – Perpustakaan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) bersama dengan Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia (FPPTI) Jawa Timur dan Asosiasi Perpustakaan Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (APPTNU) menggelar webinar digital marketing at library, Senin (11/5).

Acara ini akan dibuka langsung oleh Wakil Rektor 1 Unusa Prof. Kacung Marijan, Ph.D. melalui aplikasi zoom. Dua narasumber yang terdiri dari Ida Fajar Priyanto, M.A., Ph.D yang merupakan dosen Universitas Gajah Mada (UGM) dan Ayouvi Poerna Wardhanie, S.M.B., M.M yang merupakan Dosen Sistem Informasi Universitas Dinamika.

“Kedua narasumber ini nantinya akan mengambil tema masing masing mengenai digital marketing terlebih untuk perpustakaan,” ucap Ketua pelaksana Kegiatan Webinar Digital Marketing at Library, Yeni Fitria Nurahman, S.IIP, Minggu (10/5).

Yeni menjelaskan perlu adanya webinar mengenai digital marketing ini untuk menambah wawasan pustakawan yang ada di Indonesia. “Meeskipun lagi work from home (WFH) tidak membuat kami pustakawan Unusa untuk bisa memberikan informasi ke perpustakaan dan pemustaka lainnya,” jelasnya.

Wanita yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Perpustakaan Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (APPTNU) ini perlu adanya digital marketing seperti saat ini ditengah pandemik virus corona. Perpustakaan yang dimiliki Unusa sudah menerapkan pencarian informasi melalui Daring (Dalam Jaringan) atau E Resources digilib.unusa.ac.id, library.unusa.ac.id, repository.unusa.ac.id serta sosial media.

“Sejak awal pandemik ini Unusa sudah menerapak ini agar mahasiswa bisa memanfaatkan kesempatan belajar tanpa ada halangan untuk mencari refrensi bacaan yang dibutuhkan,” beber Yeni.

Nantinya peserta ini ada sekitar 250 peserta dari pustakawan yang ada di seluruh Indonesia. “Beberapa daerah seperti Jawa, NTT, Sumatra dan Kalimantan sudah mendaftar,” ucap Yeni.

Selain itu, dalan webinar ini panitia juga menyediakan E Sertifikat untuk para peserta yang ikut gabung dalam webinar ini. (sar humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *