Surabaya- Mahasiswa Nahdlatul Ulama Surabaya kembali menorehkan prestasi yang membanggakan, dalam final Karya Tulis Ilmiah Hipotolamus Competition 2016 (KTI HC 2016) yang diselengarakan Student Research Center Revolution (SRCR) Fakultas Kedokteran Universitas Jember. KTI HC adalah kompetisi ilmiah bertaraf nasional, yang diikiuti oleh perguruan tinggi se Indonesia. Unusa yang diwakili oleh Nadia Rahma Amalia, Wahyu Erisa Fitri, dan Nur Afifa dari D-3 Kebidanan Fakultas Keperawatan dan Kebidanan, masuk dalam 10 besar dan menduduki urutan ke-5. Rencananya babak final akan diselengarakan pertengahan April 2016 di Universitas Jember, ketiga mahasiswa tersebut mengaku siap untuk bersaing dan memberikan yang terbaik untuk Unusa. Untuk KTI HC kali ini, Rahma Nadia dan teman-temannya mengambil judul Early Detection Chemical Tonix(EDCT) and Zinc supplement Fit Pregnant Woman, ketiganya mengambil obyek untuk melakukan penelitian di kawasan pabrik Sidoarjo. “Kami meneliti apa dampak adanya agro industri itu pada ibu-ibu hamil baik pada kondisi si Ibu maupun janinnya”, ungkap Rahma Nadya mewakili teman-temannya. Pengambilan tema dan obyek tersebut terinspirasi dari arahan dosen yang menyarankan untuk meneliti yang berkaitan dengan masyarakat atau kasus-kasu di masyarakat, dengan harapan bisa memberi manfaat bagi masyarakat luas.
R. Mustofa,